demam facebook

jadi benar. selain terkena wabah flu burung, flu babi, dan demam-mahasiswa-s2-gila-karena-thesis, sekarang ini dunia sedang terkena demam facebook. termasuk indonesia. dan diantara demam-demam diatas, aku mengalami 2 diantaranya: demam-mahasiswa-s2-gila-karena-thesis, dan demam facebook.

kenapa sekarang ini aku jarang nge-blog? terlalu mengada-ada kalau aku bilang aku sedang menyusun thesis. faktanya, aku memang sedang diuber deadline thesis, but i just said: "i'll think about it, later", instead of "i'll do it, soon". haheaheaheha. jadi, satu-satunya alasan yang tidak mengada-ada adalah:

aku terkena demam facebook.
oh-mai-gat!

sebenernya dulu cuman punya friendster. males banget ngeliat facebook yang kayaknya mirip dengan friendster. aku mencibir, apa sih istimewanya facebook? tapi ternyata, there are so many features inside, and note with bold that i'm addicted to this-bastard-networking-site! menyenangkan. sekaligus menyebalkan. senang, karena punya hal baru yang pengen selalu ditengokin disana, seperti game2, kuis, dan juga nge-junk komen2 gak worthed. hehehehe. sebal, karena thesis-ku jadi terlantar gara2 demam facebook-ku ini. huhuhuhuhu.

bai de wei... untuk game di Facebook, sementara ini aku -masih- maen Pet Society dan Sorority Life. Sempat nyoba Yoville. tapi kayaknya ngejalanin 2 games aja udah repot. apalagi nambah game baru. akhirnya Yoville kutelantarkan begitu saja. Oh, ya ampun, aku tau ini bener2 nggak worthed. tapiiii.. aku bener2 addicted. huhuhuhu.

dah banyak berita di media bahwa facebook bisa mengurangi kinerja pegawai. ada beberapa institusi dan kantor yang memblok akses facebook. Bahkan ada pula pegawai yang dipecat gara2 terlalu sering mengakses situs ini pada saat jam kerja. yang paling ekstrim, ada kasus pembunuhan (di Amrik kalo ga salah) seorang istri oleh suaminya gara2 facebook. Olala!

aih. sekarang giliran aku yang menjadi korban demam facebook.
help meeeee....! >,<